
Setelah cek SK Tunjangan Profesi Guru atau cek SK Tunjangan Fungsional melalui http://116.66.201.163:8000/index.php dan statusnya “Sudah SK”, terus langkah selanjutnya adalah mencairkan uang tunjangan di bank yang telah ditunjuk berdasarkan SKTP.
Bagi guru yang sertifikasinya sebelum tahun 2012 dan pernah menerima tunjangan profesi melalui Bank dengan kata lain sudah mempunyai rekening bank aktif untuk tunjangan sertifikasi, maka anda bisa langsung cek jumlah saldonya mudah-mudahan sudah bertambah. Karena pemerintah menjadwalkan penyaluran tunjangan pada Triwulan I ini pada tanggal 9 s/d 16 April 2013. Untuk guru bukan PNS yang sudah SK pertanggal 13 Maret 2013, bahkan uang tunjangannya sudah masuk, karena untuk guru bukan PNS, tunjangan langsung disalurkan dari pusat, sedangkan untuk guru PNS daerah, dana akan ditransfer melalui daerah, dan pemerintah daerah mempunyai wewenang untuk meneruskan penyalurannya kepada guru.
Tapi..khusus untuk guru sertifikasi yang baru lulus tahun 2012, dan belum memiliki dan melaporkan nomor rekening bank, maka nomor rekening bank nanti dapat dilihat pada SK TP. Nomor rekening bank biasanya sudah tertera pada SK selain Nama, NUPTK, Nomor Peserta, dan NRG. Kemudian apa yang harus dilakukan? Kita harus mendatangi kantor bank tersebut. Sebenarnya bank sudah menerima transfer uang dan uang sudah masuk di rekening kita, yang perlu kita lakukan adalah hanya membuka dan mengaktifkan rekeningnya. Dan bank memerlukan data-data yang akan dicocokkan dengan data pada rekening.
Jadi, untuk mengaktifkan rekening, kita harus membawa beberapa persyaratan ke bank. Kalau persayaratannya lengkap, kita akan disuruh mengisi formulir layaknya nasabah baru. Kita juga diminta untuk membawa dokumen persyaratan (Jika rekening sudah aktif dan guru sudah memegang buku rekening dimaksud, tidak perlu membawa persyaratan lagi), persyaratan yang wajib dibawa ke bank berdasarkan pengalaman saya di Bank BRI, adalah...
- Foto Copy KTP dan Aslinya
- Foto Copy Kartu NUPTK dan Aslinya (jika belum punya, buat surat keterangan memiliki NUPTK)
- Fotokopi Kartu NRG dan Aslinya (jika belum punya, buat surat keterangan memiliki NRG)
- Surat keterangan dari Kepala Sekolah yang menyatakan bahwa yang bersangkutan merupakan guru di sekolah tersebut dan dicantumkan NUPTK, NRG, Nomor Peserta dan alamat sesuai KTP
- Membawa fotocopy Sertifikat Pendidik
- Membawa salinan SK Tunjangan Profesi pada tahun Anggaran 2013.
- Apabila terjadi perbedaan nama antara KTP dengan SK dan nama di rekening, guru yang bersangkutan harus membawa surat keterangan dari kepala sekolah yang menerangkan perbedaan tersebut
Persyaratan tambahan untuk guru yang mutasi ke sekolah lain :
- Copy Surat Keputusan mutasi bagi PNS
- Surat Keterangan mutasi dari Yayasan/Komite/Kepala Sekolah bagi guru bukan PNS
Demikianlah cara cek dan buka rekening bank untuk pencairan tunjangan profesi guru, tapi berdasarkan pengalaman ketika saya coba ke bank, bahwa bank biasanya tidak mau memproses jika salah satu syarat tidak terpenuhi, dan sekarang yang masih jadi kendala adalah SK Tunjangan Profesi versi cetak belum ada, dan sayapun tidak tahu apakah ada SKTP cetak atau tidak, karena pihak dinas pendidikan ketika ditanya, memang belum menerima, yang ada hanyalah daftar rekapitulasi guru yang statusnya sudah SK. Sekian dari saya, semoga bermanfaat, terimakasih, salam persahabatan...
Anda sedang membaca artikel yang berjudul Cara Cek dan Buka Rekening Bank untuk Pencairan Tunjangan Profesi Guru. Silakan tinggalkan komentar atau sebarkan jika artikel Cara Cek dan Buka Rekening Bank untuk Pencairan Tunjangan Profesi Guru ini menarik dan bermanfaat, namun jangan lupa untuk meletakkan link postingan Cara Cek dan Buka Rekening Bank untuk Pencairan Tunjangan Profesi Guru sebagai sumbernya. Terimakasih (Ttd : Agus Fanani)
Salam kenal, mr. Agus.
BalasHapusMau nanya dikit, bagaimana membuat kartu NRG n siapa yang mengeluarkan kartu NRG tsb. Trmksh.
Rodajaman suksses.
trmksh, slm kenal kembali.kartu NRG yg buat dinas.klu tidak ada kartu buat surat ketrangan dari sekolah
HapusMakasih All yang mana info ini berguna untuk semua.dan anda sendiri dah membuat kabajikan pada sesama.....Tuhan Yang membalas semua kebajikan mu
Hapussk saya sudah terbit per 13 maret 2013 saya baru lulus sertifikasi 2012 tetapi saya datang ke bank katanya dananya masih kosong apa yg harus dilakukan tanya ke dinaskah?
BalasHapustia
kita aktipkan rekeningnya dulu dibank
Hapussetelah rekening aktif kan kita menerima buku kosong tanpa ada dana bgm solusinya
HapusData Rombel di sekolah saya SMP Negeri 3 Banjar, Kab. Buleleng-Bali sebenarnya 36 tetapi tetap datanya hanya 13 bagaimana cara mengubahnya?
BalasHapusmisal kelas 7 dirubah jadi kelas 7a, 7b, 7 c dan seterusnya terus kirim lagi ke server lg gpp
Hapustia
Makasih Pak Agus...berkat rodajaman saya tau informasi banyak.Alhamdulillah saya dan temen2 bisa ngeprin Sk Tunj Profesi tertanggal 13 Maret 2013.
BalasHapusMakasih Pak Agus...blog ini sangat bermanfaat.semoga Alloh membalas kebaikan bapak
BalasHapustrimakasih kembali. amin
HapusAsslmkm,wr,wb. Pak Agus,setelah dicek di aneka tnjgn di sekolah km,guru2 mendapatkan tnjgn fungsional,profesi, dan tnjgn khusus, status sk sdh ada, dll.Apakah sdh bisa di cek utk pencairannya di bank sesuai dgn petunjuk bpk di atas?trmksh
BalasHapusRodajaman memang oke...insyaalah kami semua bisa menikmati kecanggihan blog Rodajaman ,Amin Semua Tambah Bagus Lagi Pelayanan Blog Ini Dan Bisa Dinikmati Seluruh Bangsa Negeri Ini...
HapusAssalamu'alaikum wr.wb. Pak Agus, dalam NUPTK ada salah satu huruf tetapi NUPTK tersebut milik saya, sehingga pada dapodik NUPTKnya no valid.
BalasHapusbagaimana cara memperbaiki nama yang salah tersebut, mohon solusinya,sehingga status sk tunjangan sertifikasi belum ada.
dibetulkan lewat dinas ...bisa kok pak...nwun
Hapusassalamu'alaikum andaikan dataku tetap gk valid yang di smpn 31 Bandung karena di sana aku ngajar ipa 12 jam dan plh (muatan lokal) 14 jam, bisa gk digabung dengan yang di smk karena saya juga mengajar kimia di smk (22 jam)..Terima kasih
BalasHapuswass...sebelumnya saya mo tanya bapak sertifikasi kemarin apa? guru IPA (SMP) ato guru Kimia (SMA/SMK)tetap aja datanya gak memenuhi persyaratan tunjang profesi karena yang dihitung 24 jam
BalasHapussertifikasi saya guru ipa smp ya kalau memang gk bisa ya udah gpp,
HapusAssalamu'alaikum Wr.Wb.
BalasHapusNumpang Kenal, dan numpang tanya gemana cara mengurus Tujnangan Sertifikasi yang salah masuk ke rekening orang alain?
Ceritanya begini, pada awal tahun 2012 seharusnya menerima kekurangan tunjangan profesi guru berdasarkan PP nomor 11 Tahun 2012, kemudian disuruh buat rekening BRI Kulon progo, saya juga sudah buat rekening.
setelah muncul SK nomor 0294.0404/C5.6/2/PP11/2012 Nomor rekening saya salah dan akhirnya tunjangan tersebut masuk ke rekening tersebut.
saya sudah urus lewat Dinas pendidikan dan Bank BRI jawabanya suruh menunggu.
Samapi saat ini tidak ada hasilnya.
Terus saya harus mengurus lewat mana?
Terimakasih atas jawaban dan saran dari siapa saja.
wassalamu'alaikum Wr Wb
wkmslam..sy prihatin dg kejadian tsb, seharusnya pihak dinas dan bank dapat membantu
HapusAssalamu'alaikum... Numpang nanya pak.... Sya sudah cek SKTP dan sudah terbit SK, yang jadi pertanyaan sy, Dulu sy nerimanya di Rekening Bank NTB, tapi koq yg keluar di Rekening Penerima pada SKTPadalah di Bank BRI....Mohon Pencerahannya Pak....apa kita harus buat Rekening baru di BRI atw gimana? terima kasih sebelumnya...
BalasHapusya..terima saja pak benny,itung2 koleksi buku rekening
HapusAssalamualaikum,Pak Agus,
BalasHapusMaaf sedikit menyimpang dari topik. Banyak komentar di http://rodajaman.blogspot.com/2013/01/cara-pelaporan-bos-online-melalui.html belum di balas. Sekarang kan musim pelaporan BOS online.
makasih..maaf terlena dg dapodik, BOS jd lupa komennya
HapusRODAJAMAN IS VERY GOOOOOOOODDDDDDDD...........
BalasHapusSaya ingin tanya :
1. Kalau tunjangan TPP (untuk yang belum sertifikasi) itu apa juga berdasarkan pendataan dikdas Pa Agus? karena data saya di cek tunjangan yang muncul hanya Data Guru.
2. Untuk Tunjangan Fungsional Non PNS dan Bantuan kualifikasi akademik yang Sudah SK bagaimana proses cara cek dan buka rekening di Bank-nya Pa?
Terimakasih atas jawabannya.
makasih SDN Gunungagung 03
Hapus1. betul bu..cara pengecekannya sama
2. tunggu sk cetaknya,nanti di Sk ada no.rekening lengkap
wah wah wah jadi yang jadi operator malah data tunjangannya belum keluar nih, benar-benar cobaan berat nih, tapi ya gak apa-apa ya Pa Agus, pedomanya yang penting istikomah dalam melaksanakan tanggungjawab. Semoga ada rencana terindah dibalik semua ini... Aminn...
HapusTerimakasih Pa Agus atas semua informasinya..
asalamualaikum.. sy guru di sebuah sekolah swasta di jakarta dan sudah mendapatkan serifikat pendidik serta sudah mengikuti plpg tahun 2012. yg ingin saya tanyakan... untuk mengecek sk sy sudah diterbitkan atau belum harus cek ke situs apa ? terima kasih atas
BalasHapusperhatiannya
assalamu alaikum, mas Agus.
BalasHapussaya mau nanya
1. bagaimana cara mengecek verifikasi data guru yang upload terbaru, soalnya setiap saya mengecek verifikasi data guru, selalunya yang muncul upload bulan 12?
2. kenapa di data verifikasi guru, datanya tidak sedang kuliah, sementara saya masih kuliah.
terima kasih atas bantuannya
1. alamat pengecekan msh tetap yg dulu,klw memang operator sdh kirim dan berhasil diproses,pasti di verifikasi akan ada keterangan tanggal pengiriman terakhir. klw masih bulan 12,berarti data belum pernah diupdate
Hapus2. langsung cek saja SK nya, klw memang ada kuota utk tunjangan kualifikasi akdemik,mdh2an bpk masuk
DAH HAMPIR PERINGATAN HARDIKNAS GURU MASIH BLM TERIMA TUNJANGAN PROFESI, ADA APA INI TEMAN2?
BalasHapusklw ingat hardiknas hrs ingat siapa "Pahlawan Tanpa Tanda Jasa"
Hapustrm ksh blog rodajaman ( pa Agus Fanani ) saya sering mencari informasi di blog ini
BalasHapusseberapa sering seharusnya kita mengupdate/mengirim ke server pusat dlam 1 semester
BalasHapuspa Agus yth : apa langkah selanjutnya setelah sk sudah terbit
BalasHapus@Muhammadnoor Arifin :
Hapus1. trmksh kembali
2. kapanpun boleh kirim,tp jngn trlalu sering,sblm krm lengkapi dulu
3. setelah sk, boleh langsung ke bank
pak agus.kenapa di SK Tunjangan Fungsional itu tidak tertera Cabang Bank Tempat Pengambilan Dana?terimakasih
HapusSaepul Bahri: nanti ada di SK cetak, atau bisa dilihat di dinas
Hapuspak agus.kenapa bisa berbeda di SK Profesinya?
HapusData Guru
NUPTK : 9563739641200113
Nomor Peserta : 07230102700191
NRG : 074524054016
NIP : 196112311985051002
Nama : Syamsuddin
Tempat Tugas : SD NEGERI MAS MAS
Kabupaten : Kabupaten Lombok Tengah
Provinsi : Nusa Tenggara Barat
Tunjangan Profesi
Status SK : Sudah SK
Tanggal SK : 10 Apr 2013
Nomor SK : 0128.0163/C5.6/TP/T/2013
Nama pada SK : Drs. Joni Kustiono
Golongan : 4A - Pembina
Masa Kerja : 24;0
Tempat Tugas : SEKOLAH INDONESIA LUAR NEGERI KUALALUMPUR
Kabupaten : Kodya Jakarta Selatan
Provinsi : D.K.I. Jakarta
Bank Penerima : BRI Simpedes
Cabang Bank : 00193 -- Jakarta Kebayoran Baru
kok bisa gitu ya..wah error tu..tunggu saja,nanti mungkin ada perbaikan lagi..kapan2 dicek lagi
Hapustidak kira-kira ketukaran Pak Agus?
Hapusterima kasih banyak yaa...berkat rodajaman saya lebih cepat dapat informasi yang diperlukan....!
BalasHapusdari cek register pengiriman,berhasil diproses tertanggal 15 April 2013. Ketika kita buka cek kwalitas yang nongol masih data tertanggal 15 Maret 2013. Kenapa ya Bozz...? Salam kenal dari SMPN 3 Salam Magelang.
BalasHapuskoreksi sedikit pak...berhasil diproses tertanggal 15 April 2013, dicek kwalitas yang nongol masih tertanggal 21 Maret 2013. Pencerahannya Bozzz..
BalasHapusmatur nuwun
@pakdezu kardi:matur nuwun pakde..
Hapus@maz garenx:sebentar lagi juga nongol, coba cek lagi ya..
Untuk jenjang TK bagaiana Pak, karena saya sudah cek tp tidak keluar datanya sama sekali. makasih.
BalasHapusmohon petunjuk ni...mengapa nama tugas tambahan selalu kosong ?pada hal dah berkali kali di perbaiki di aplikasi dapodik sekolah oleh operator.tugas tambahan yang saya jabat adalah kep. perpus sejak thn 2009 lalu.sk setiap thn juga terbit.pusinggg.
BalasHapus@Novan Manik : tugas tambahan diisi di kolom tugas tambahan dan di kolom riwayat terdaftar PTK
Hapus@Anonim : untuk TK bukan lewat dikdas tp lwt PAUDNI
@maz garenx : cek di infopendataan.dikdas kpn trakhir kirim yg berhasil diproses
terakhir kirim berhasil diproses 15 April 2013 di infopendataan,juga di manajemen pendatan pada register pengiriman.Tapi tiap cek kwalitas selalu yang muncul data per 21 Maret 2013 pak....mohon pencerahan.Matur Nuwun
HapusAss, SK Tunjangan Profesi saya sudah diterbitkan per 13 Maret 2013. Setelah saya cek kok golongannya yang tertulis itu golongan ketika Capeg/Pengangkatan PNS ( IIc ) Padahal sekarang seharusnya IVa. Data verifikasi Dapodik sudah diralat dengan tanggal pengiriman 23 April. Di rekening bank setelah saya cek lewat ATM sampai sekarang juga belum cair. Kira-kira yang keluar nanti nominalnya ikut yang mana ya ?
BalasHapusnah..makanya di dapodik jangan salah ya..
HapusTerimakasih....RodaJaman....yang banyak sekali memberikan informasi yang beragam tentang sistim pendataan guru melalui dapodik ini....sayalah contohnya.....yang pada awalnya dibuat shok dan bingung, mengapa diawalnya JJM saya 0. Tapi dengan banyak mencari akses informasi melalui akses internet (terutama dari situsnya RodaJaman, saya menjadi nyaman dan tenang...terus mempelajari tentang seluk beluk perdapodikan melalui situs ini....dan akhirnya data saya dan teman-teman disekolah semuanya menjadi valid....dibuktikan dengan telah keluarnya SKTP 2013.....Terimaksih RodaJaman......Teruslah berkarya semoga mendapat pahala yang bayak disisi Alllah Swt....karena karamu bermamfa'at menolong orang banyak.....yes....yes....RodaJaman (Subarman KS SDN 42 Air Batumbuk Kec Gunung Talang Kab.Solok)
BalasHapusmas mau tanya, kalau di sekolah SMK itu apa pakai dapodik jg y? soalnya setiap kali sy cek data sy slalu tdk bisa. mohon bantuannya.
BalasHapusSelamat Pagi... Kenapa Masa Kerja PNS tidak berubah pada SKTP, padahal sudah diupdate melalui Aplikasi Dapodik?
BalasHapusterus ada yang aneh lagi... Data PTK baru valid tanggal 15 April 2013, tetapi saat cek di http://116.66.201.163:8000/index.php#, ternyata statusnya Sudah SK tertanggal 13 Maret 2013, kenapa ya?
~~~operatorBingung.com~~~
@Subarman : terimakasih kembali..amin atas doanya..
Hapus@mee : untuk SMK lewat PAS
@Achunp : biasa saja, gak usah heran, yang penting tujuannya dapat SK dan cair tunjangan kan..
Mas saya mau tanya. tahun 2012 saya sudah pernah terima tunjangan profesi melalui rekening BPD saya. Tapi tadi saya lihat SKTP online, ternyata bank penerima yang dicantumkan di sana untuk 2013 ini adalah bank Mandiri. Apakah saya harus buka rekening baru d bank ,mandiri tersebut? tapi nomor rek tidak d cantumkan dalam SKTP tersebut.
BalasHapusMas data untuk tunjangan khusus saya
BalasHapusStatus : sudah SK
Tgl sk : 25 maret 2013
Namun hingga saat ini sata belum mendapatkan SK cetaknya. Apakah dana untuk tunjangan khusus saya sudah masuk ke rekening dengan data seperti tersebut diatas,atau harus menunggu terbit SK cetaknya baru bisa cair dananya.?
assalamualaikum wr.wb.
BalasHapussalam kenal Bang Agus, saya Marwan Daeng Lurang dari Makassar,
saya pengunjung setia di blog milik Bapak, terima kasih atas pelayanan yang sangat istimewa berhubungan dengan dunia pendidikan. semoga bang agus senantiasa mendapat perlindungan dari yang Maha Kuasa. Amin Sukses selalu buat Bang Agus. Salam dari Gowa Sulawesi Selatan
@anonim : tunggu SK cetak, nanti ada nomor rekeningnya, atau hubungi dinas
Hapus@Oci Aza : kalau sudah tahu nomor rekeningnya langsung cek saja
@Tettawawan : salam kenal kembali,Amin atas doanya..terimakasih
Pak au tanya no rekening yang di SK itu yang mana ya? Saya sdh buka rekening Bank BRI tp kok ttp blm masuk, apakah kalau Bank BRInya sembarangan tetap bisa masuk? Terimakasih.
BalasHapusBu Kristina, kalau ibu cek SKTP online, belum ada nomor rekeningnya, nomor rekening nanti ada di SK cetak, tunggu saja atau bisa hubungi dinas menanyakan nomor rekeningnya..
Hapussk cetak apa ya pak? makasih
Hapusmau tanya pak. sktp cetak itu kita bisa dapat darimana ya? makasih
Hapusbuk rita saya minta solusi apakah masalah ibu sudah tepecahkan
Hapusmasalah no rekening di sktp masih silang
soal nya kasus saya sperti itu di sktp tidak muncul nama dan no rekening bank
ketika saya mengecek pada dapodik, ternyata data yang terisi tidak lengkap, sehingga biasa pada tahun tahun yg lalu saya dapat tunjangan fungsional. setalah di up date oleh operator disekolah apakah bisa mendapat tunjangan fungsional tersebut, apa harus menunggu periode tahun depan?
BalasHapuskarena katanya sk tersebut berlaku satu tahun?
pak, saya bukan operator, tapi karena satu dua hal.... saya yang membereskan data dapodik sekolah. alhamdulillah beres. Salah satunya karena belajar dari blog ini. terima kasih banyak ya......
BalasHapussaya cuma mau tanya. data saya valid tanggal 30 Mei 2013, dan SK turun tanggal 1 Mei 2013. Tadi saya ke bank Mandiri, tempat rekening terdaftar, tapi katanya disuruh tunggu aja. dananya gak ada di mandiri. Apakah akan dirapel Pak? mengingat sudah lewat bulan April? terima kasih
pak agus apakah ada yg sdah terima SKTP untuk non PNS per 13 maret.....
BalasHapuskarena saya cek dapodik temen 2 NON PNS total jam mengajar masih nol padahal dijjm sdah 24 ktsp 24 di linier 0 apa ya masalahnya
matur nuwun "MARJOKOESBATUKLATEN"
Top markotop ini Blog.....Alhamdulillah ternyata ada yang mau peduli ngurusi guru dan segala permasalahan pendidikan lainnya.semoga Pahala dari Alloh S.W.T tetap terlimpah pada yang punya blog.
BalasHapusPak, pertanyaan saya sama dengan yang lain, mengecek sebab tunjangan belum cair dari guru non PNS SMK bagaimana dan ke siapa tepatnya ya?soalnya setelah dana ditarik ke pusat, periode pencairan sekarang kok tidak bareng satu sekolah ya ?padahal pemberkasannya bersama-sama, setornya juga.Kalo ada data yang kurang kok tidak ada pemberitahuan dari dinas, dsb.mohon pencerahannya...makasih.
pak dari yang saya dapat di p2tk saya dah masuk tunjangan fungsional pencairan di bri,tp kok saya liat di sk terbitan dikdas yang keluar cuma yang pencairan di bni,mohon solusinya pak
BalasHapusPak Admin, saya sudah SK per 25 Maret 2013 tapi sampai sekarang koq gak cair2????? gemana neeee??? mohon solusinya kang
BalasHapusPak Agus, saya sudah sk per 25 Maret 2013 tapi pangkat/golongan dan masa tugas kok kosong padahal saya sudah inpassing gol 3d tahun 2011 dan masa tugas tercantum 11 tahun 3 bulan di verifikasi datapun tercantum hal yang samamohon pencerahan Bapak
BalasHapusKang Agus.. klo untuk ngliat besaran tunjangan yang diterima gimana caranya
BalasHapuspak agus....mau nanya klu nama d bank dah ada, tapi di cek d sk online blm keluar...solusi nya gimana?
BalasHapuspak agus...nama saya sudah ada di bank...tp di cek di sk online belum ada data nya....gimana solusi nya pak?
BalasHapusMenjadi Sahabat Andalan Informasi
BalasHapusRoda Jaman Menjadi Sumber Informasi Yang Jitu, Salam Kenal, dan selalu ku tunggu info2 terbarunya, Trim's
BalasHapusPak Agus yth: SK TP saya sudah terbit tgl 13 Maret 2013,tetapi nomornya SK nya sama dengan teman satu sekolah. Bagaimana solusinya Pak? Terimakasih.
BalasHapusmau tanya pak... SK TP saya sudah terbit tgl 13 Maret 2013, bank penerima BNI cabang senayan bagaimana cara mengetahui nomor rekening saya ...mohon informasinya pak
BalasHapus@anonim1 : 1 nomor SK, untuk banyak guru bisa ribuan..belum pernah lihat SK cetak ya..lihat SK tahun lalu
Hapus@anonim2 : untuk melihat nomor rekening tunggu SK cetak atau tanya di dinas
yth bapak ,,,, mau tanya nih ,,, kalau guru sudah mendapat tunjangan sertifikasi apakah masih berhak menerima tunjangan fungsional ,,,, terima kasih ,,mohon infonya
BalasHapussblumnya sy ucapkan terima kasih atas infonya pak..
BalasHapusSy mohon bantuan bapak untuk mengecek NRG sy yang bertugas di SMK negeri 1 saluputti prov. Sulsel. Sy lulus sertifikasi tahun 2012 pola PPG di UNM mksr. NUPTK 1544 7576 5920 0032
tgl lahir 2 desmbr 1979. Terima kasih. By Frans
@nurul : tunjangan fungsional hanya untuk yang belum sertifikasi, jika guru kedapatan mendapat tunjangan profesi juga mendapat fungsional maka guru harus mengembalikan dananya
Hapus@anonim : untuk pendataan SMK tidak lewat dapodik..
apKah tahun ini ada tunjangan non sertifikasi bgi PNS...mengingat biasanya bersamaan dgn TF dan TPP...tp sampai skr blm ada kbr
BalasHapusUdah keluar SKTP nya sampai bulan Mei belum juga cair,mungkin karena status PNS jadi lambat ya Pak Agus?
BalasHapusiya betul pak..PNS daerah dananya ditransfer ke daerah..harus disesuaikan dengan gaji pokok terakhir
HapusMalam, pak.
BalasHapusTrimakasih ...... berkat informasi yang saya ikuti pada Rodajaman.blogspot, data kami sudah valid. Semoga Tuhan selalu melimpahkan berkatNYA kpd bpk karena telah banyak membantu.
Pagi pak, kalo sudah ada tertulis sudah SK kemudian di tuliskan bank penerimanya tapi tidak ada nmor rekeningnya gimana mencairkannya pak????kami cek di situsnya sudah SK dan bank pnerima tertera, tapi kami cek buku rekeningnya gak ada masuk uang. apakah belum bisa di cairkan atau gimana pak???kalo belum tanggal berapa kira2 bisa di cairkan Bantuan Kualifikasi Akademiknya. Trimakasih atas tanggapannya.
BalasHapuspak sy guru tik ijazah SI jurusan sistem informasi tahun sekarang sy dapet TF, tuk tahun depan sy mau ngajar IPS 24 jam, pertanyaannya apakah tahun depan sy bisa dapat lagi TF atau tdak, karena kalau ngjar TIK jam kurang dari 24 karena klas 7 tdk ada TIK.
BalasHapuskalau untuk TF tidak mengenal JJM linier, yang penting 24 jam
Hapuskenapa tidak tetap mengajar TIK kan masih ada kelas 8 dan 9 kekurangan jam bisa dengan tugas tambahan
ass pak>>>>sy mau tanya ni sebenarnya sertifikasi itu udh cair apa belum? saya lulus tahun 2012 pns
BalasHapussebagian sudah..kalau yang honor sudah karena dana dari pusat, untuk PNS tergantung daerah masing-masing karena dana melalui transfer daerah
Hapuspak saya guru sertifikasi mapel matematika,tetapi jurusan saya BK..bagaimana nasib kedepannya sertifikasi saya..apa saya harus kuliah lagi sesuai mapel sertifikat saya
BalasHapusSaya mengucapkan terimakasih atas blog ini yang mana dapat membantu semua yg sangat bermamfaat.semoga kebajikan ini hanya untuk ibadah pda Ya.
BalasHapusass ....wr...wb...apakah tunjangan kualifikasi akademik itu keluarnya bertahap ya pak ???kok nm saya tidak muncul...
BalasHapusInfo bahwa tunjangan akan di salurkan tgl 9 s.d 16 april 2013 adalah isapan jempol. sampai sekarang 18 juni 2013 belum ada kejelasan dan rekening serta Bank yg tertera di SKTP tidak bisa di pastikan karena Disdik Kab. membuat aturan sendiri dengan menentukan Bank penerima berbeda dengan di SKTP, bahkan Disdik Kab Klaten Jateng berani memungut biaya 400.000 alasannya untuk mengurus SKTP ke Jakarta padahal SKTP sdh ada di internet. Lagi2 usaha untuk mensejahterakan guru ternodai.
BalasHapusTerima Kasih atas Informasinya sangat Bermanfaat semoga blognya SEMAKIN maju, BERKEMBANG dan Semakin Banyak Visitornya.
BalasHapussalam Kenal http://susukambingetawamalang.wordpress.com/
selamat pagi...saya operator sekolah dan masih di "risau"kan masalah pencairan sertifikasi. karena, tanggal SK kepsek adalah 1 Mei 2013.tetapi sampai hari ini dananya blm juga ada. tolong beritahu saya jika ada pencerahan mengenai kapan cairnya dana sertifikasi tsb.karna, saya merasa sangat tdk enak kpd kepsek saya, beliau sdh mndptkan sertifikasi sejak 2007, hanya thn ini saja pencairan tersendat....mohon pencerahanya pak.
BalasHapusterima kasih
untuk PNSD, pencairan kewenang daerah masing-masing, jadi tunngu saja
Hapussaya kecewa dengan fungsional yg dicairkan lewat bank mandiri.sampai saat ini masih blum cair sedangkan yg dari banK BRI sudah LAMA cair... apa ada permainan dinas ato masih dimanfaatkan dinas??????
BalasHapusDINAS KABUPATEN PAMEKASAN
Selamat malam...
BalasHapusAda dua hal yang ingin saya tanyakan ....
Yaitu:
1. Mengapa data2 ptk kami pada data sedang kuliah saat diisi sedang kuliah dan dikirim hasilnya selalu saja data kuliah belum di isi. Padahal Ptk kami semua sedang kuliah.kira2 data apa yang harus dilengkapi lagi?
2. Tunjangan Fungsional Tahap Triwulan Kedua kapan masuk rekening pak?
Makasih sebelumnya
Mhn Bntuannya
1.memang semua data sedang kuliah seperti itu..yang penting di aplikasi diisi, untuk usulan bantuan kualifikasi bisa hubungi dinas
Hapus2. bulan ini seharusnya sudah keluar
Kira2 data kuliah bersangkut paut dengan data apa pak??
BalasHapusKatanya Tunjangan Fungsional Tahap kedua dikirim dr tgl 9-16 Juli ,,,tapi kok td sdah tgl 17 saya cek kok Belum masuk masuk??? Kira2 kapan ya??
Apa tahap kedua masuk ke rekening baru lagi?
data kuliah seharusnya masuk ke data tunjangan kualifikasi S1
Hapusuntuk TF tahap dua tunggu saja, tetap ke rekening lama
Saya selalu mengisi data kuliah namun selalu saja datannya selalunya kosong.... Padahal Ptk kami semua sedang kuliah, mohon bantuanya pak dalam pengisian data kuliah...
BalasHapusKalau TF kira2 paling lambat tgl brp uda bsa masuk rek???
Mksh pak
semua seperti itu data kuliah tidak terbaca, untuk TF tunggu saja
HapusUnt dapodik 2013 kan berbasis php, apa bisa ya oprtornya lbh dr 1. Slm RJ
BalasHapusbenar, dapodik 2013 berbasis php, bisa multi operator dengan koneksi local area network
Hapussy mw nax ini ,,,knp tunjangan yg terbit di bank mandiri tdk cair sementara di bank BRI sudah lama cair,,,,,,sebelumnya sy ucakan terimah kasih!!!!!!
BalasHapussaya kira bukan karena faktor Bank, mungkin karena prosedur pencairannya yang berbeda
Hapusselamat siang pak.....
BalasHapussaya mau nanya apa TF sampai tahap ke berapa ya>??
apa tahap ketiga dan keempat ada?
jadwal pencairannya kapan
mohon bantuannya
coba cek SK TF di http://223.27.144.195:8000/
Hapusgmn dengan no rek yg salah, no rek dalam berkas yg dikirim beda dengan yg ada di SK dirjen,,mohon bantuannya,,tq
BalasHapusyang dipakai yang di SK Dirjen
Hapussalam kenal pak agus, saya ari mau tanya, rekening sertifikasi saya dari bank mandiri pak, tapi triwulan 3 kemarin ter close pak, tak tak bisa diaktifkan kembali, dan saya akhirnya buka rekening mandiri baru, setelah itu atas rujukan surat dari dinas kabupaten, saya kirim ke pusat. karena saya guru swasta, saya sudah ngecek sktp dan 2 triwulan sdh keluar tapi di rekening lama, padahal rekening lama saya sudah ke tutup. mohon diberi solusinya ya pak, nuwun
BalasHapusPak agus mohon bantuannya, bisakah dicairkan sertifikasinya jika sudah terbit sktp namun nama bank di info gtk dapodik masih kosong, terima kasih.
BalasHapuspak agus salam kenal
BalasHapussaya mau menanyakan masalah sktp saya suda terbit tetapi nama dan no rekening bank masih kosong / silang. jadi bagaimana solusinya pak
mohon bantuan nya pak
Assalamualaikum pak..
BalasHapusNi sya sktp sudah terbit tapi tulisan di info GTk masih belum ada rekekning..bagaimana ya pak?