\ Cara Entri Formulir A01 dan Cetak Tanda Bukti VerVal Level 1 di Padamu Negeri

Cara Entri Formulir A01 dan Cetak Tanda Bukti VerVal Level 1 di Padamu Negeri

Share on :
Assalamu'alaikum, rekan rodajaman. Saya masih setia "Padamu", kali ini saya coba posting untuk memenuhi pertanyaan rekan rodajaman tentang bagaimana cara mengisi formulir A01 atau cara entri formulir A01 di layanan Padamu Negeri dan cara cetak Tanda Bukti VerVal Level 1 oleh Operator Sekolah. Proses Verifikasi dan Validasi atau VerVal NUPTK 2013 memang melalui beberapa alur yang harus dilakukan oleh seorang PTK agar NUPTK dinyatakan aktif dan resmi terdaftar di BPSDMPK-PMP.

Jika seorang PTK mencoba mengecek data dan mengunduh formulir, maka bisa jadi setiap PTK akan berbeda jenis formulir yang didapatkan tergantung kelengkapan data NUPTK. Biasanya kalau data yang ditemukan disana tertera nomor NPSN sekolah dan PTK masih aktif di sekolah tersebut, maka dipastikan akan mengunduh formulir A01. Tetapi jika hasil pencarian data disana ada keterangan NPSN belum diverifikasi, berarti akan mendapatkan formulir A03. Kalau yang diterima Formulir A01 maka bisa langsung diserahkan ke operator/admin sekolah untuk diproses verval level 1. Sedangkan untuk Formulir A02 dan A03 diserahkan ke operator dinas kabupaten/kota untuk diproses dan dicetak menjadi Formulir A01.

Sebelumnya sudah saya posting tentang cara aktivasi akun dan login sekolah di Padamu Negeri. Setelah operator dapat melakukan login sekolah, maka proses VerVal dapat segera dilakukan. Operator sekolah selanjutnya memproses jenis Formulir A01 yang sudah diisi, yaitu mengisi dan mengentri berdasarkan data pada formulir A01. Untuk lebih jelasnya berikut ini saya berikan cara entri Formulir A01 dan cara cetak tanda bukti VerVal Level 1 di Padamu Negeri oleh Operator Sekolah...

Buka http://padamu.siap.web.id/, pilih Login Sekolah



Kemudian akan menuju halaman https://paspor.siap-online.com/cas/login?&service=http://simpadamu.siap.web.id/


Masukkan NPSN dan Password lalu klik login, akan masuk di halaman SIAP Padamu Negeri di http://simpadamu.siap.web.id/NPSN anda..dan jika berhasil login maka akan tampil halaman seperti ini...


Perhatikan pada menu bilah samping, terdapat menu Sekilas yang menampilkan menu informasi lainnya, lalu ada Direktori PTK, menampilkan Daftar Pendidik dan Tenaga Kependidikan dan menu Pengajuan NUPTK Baru untuk pengisian Formulir A05, serta menu Verifikasi dan Validasi.

Nah..untuk mengisi atau entri Formulir A01, anda bisa langsung klik menu Verifikasi dan Validasi, dan pilih tombol Entri Formulir A01..seperti gambar di bawah ini...



Setelah itu akan keluar pilihan nama PTK yang akan anda entri, kalau sudah pilih lalu klik pada nama PTK tersebut, dan akan keluar lembar data formulir pegawai yang harus diisi sesuai data pada formulir cetak yang telah diisi oleh PTK seperti ini...
 

Pertama isi kode formulir, lihat kode formulir A01 yang ada pada formulir A01 versi cetak, lalu isi NIK (Nomor Induk Kependudukan) berdasarkan KK atau KTP, selanjutnya isi nama lengkap (sesuai ijazah atau akta kelahiran), isi tempat tanggal lahir (sesuai ijazah atau akta kelahiran), jenis kelamin, dan nama ibu kandung, kalau sudah terisi semua lalu klik Lanjut...maka akan menuju lembar kedua formulir tentang data kepegawaian
 

Pada lembar kedua formulir A01 ini, yang harus diisi yaitu pilih jenjang pendidikan terakhir, pilih tahun lulus sekolah dasa, pilih salah satu fungsi pendidik (guru atau staf), pilih jabatan di sekolah induk (jika tidak memiliki jabatan kosongkan saja), pilih status kepegawaian (PNS atau NON PNS), serta pilih status sertifikasi guru (belum atau sudah), kalau sudah diisi semua kemudian klik Lanjut...maka akan menuju halamn konfirmasi


Pada halaman konfirmasi akan menampilkan data yang telah diisi sebelumnya, cek dan lihat kesesuaian data, kalau sudah benar dan yakin tidak ada kesalahan, lalu klik Simpan...maka akan keluar perintah Cetak Tanda Bukti Verval Level 1...


Dengan demikian anda sudah menyimpan data formulir A01 PTK, kemudian anda bisa langsung cetak lembar VerVal level 1 sebagai tanda bukti bahwa data sudah diverifikasi dan divalidasi tahap pertama dengan mengklik tombol Cetak..kalau berhasil cetak maka Surat Tanda Bukti VerVal Level 1 dapat diserahkan kepada PTK agar PTK melakukan aktivasi akun dan login di Padamu Negeri.

Demikian yang dapat saya sampaikan, mohon maaf jika ada kesalahan, terima kasih, salam rodajaman, salam persahabatan.




Anda sedang membaca artikel yang berjudul Cara Entri Formulir A01 dan Cetak Tanda Bukti VerVal Level 1 di Padamu Negeri. Silakan tinggalkan komentar atau sebarkan jika artikel Cara Entri Formulir A01 dan Cetak Tanda Bukti VerVal Level 1 di Padamu Negeri ini menarik dan bermanfaat, namun jangan lupa untuk meletakkan link postingan Cara Entri Formulir A01 dan Cetak Tanda Bukti VerVal Level 1 di Padamu Negeri sebagai sumbernya. Terimakasih (Ttd : Agus Fanani)

37 comments:

  1. pak. minta sarannya knp login sekolah saya ga bisa. tolong kirim ke email saya solusinya. email : tsnjef@yahoo.co.id

    BalasHapus
  2. aasm. sy operator sdn 3 kebondalem. sy dah memasukan kode diberi oleh upt. setelah beberapa saat sy ga bisa membuka. gimana solusinya bantu dong .....

    BalasHapus
    Balasan
    1. ikuti langkah-langkahnya, hati-hati teliti jangan terburu-buru. untuk login gunakan NUPTK atau NPSN dan password yang sudah dibuat

      Hapus
  3. saya sudah 2 kali mengentri formulir A05, yang satunya sukses mencetak tanda bukti Ver Vel Level 1.
    tp yang satunya lagi hasil cetakanya kosong...
    gimana tu mas... ada yang salah kah...???

    BalasHapus
  4. makasi infox, mudah2an kami guru-guru yang ada d wilayah LOTIM bisa verval data sekalipun semua PTK yg ada d sekolah kami semua sudah punya formulir A03

    BalasHapus
    Balasan
    1. selamat menjalankan verval NUPTK, semoga sukses

      Hapus
    2. selamat menjalankan verval NUPTK, semoga sukses

      Hapus
  5. setelah saya login ptk, ada muncul halaman :

    Selamat datang di layanan
    SIAP PADAMU NEGERI

    Harap tunggu.
    Aplikasi sedang memuat data PTK Anda.

    setelah saya tunggu sekitar 1 jam, halaman gak berubah. mohon solusinya..

    BalasHapus
    Balasan
    1. seharusnya setelah muncul kata-kata itu langsung masuk, dicoba login lagi saja

      Hapus
    2. SAYA MENGHADAPI MASALAH YANG SAMA, HALAMAN TIDAK BERUBAH SAMA SEKALI.. MOHON SOLUSINYA

      Hapus
  6. Pak mohon bantuannya: Bagaimana cara edit nama di verval lvl 1 NUPTK yang salah entri dan terlanjur tercetak? editnya bagaimana dan lewat mana? makasih.........

    BalasHapus
    Balasan
    1. masuk dengan akun sekolah, pilih direktori PTK, pilih daftar PTK, pilih nama PTK, klik tanda panah disebelah kanan tanda bintang

      Hapus
  7. bagaimana mengentry formulir A03 padmu negeri, karena yg sy temukan hanya entri A05 dan Vervel A01, utk A03 tdk ada,

    BalasHapus
    Balasan
    1. A03 diserahkan dan dientri oleh Admin Dinas Kabupaten

      Hapus
  8. saya kesulitan utk login ke sekolh, uda dicoba beberapa kali tapi belum bisa.

    BalasHapus
  9. Selamat siang, di daftar Verifikasi Pendidik & Tenaga Kependidikan tidak ada pilihan nama guru yang mau di entri, tapi nama kepala sekolah lama malah ada. solusinya?
    terima kasih admin
    salam

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalau tidak ada nama PTK mungkin belum divalidasi NPSN nya oleh admin dinas..serahkan formulir A03 ke admin dinas untuk dicetak A01

      Hapus
  10. bagaimana cara mengentri ulang formulir A01 yang datanya salah?

    BalasHapus
    Balasan
    1. diedit saja, login akun sekolah, cari PTK pilih edit data PTK

      Hapus
  11. mas Ko Verval dan validasi untuk mendapatkan A01 datanya kosong,gimana caranya

    Trimksh banyak.

    BalasHapus
    Balasan
    1. kosong bagaimana, kosong formulirnya, atau bagaimana, caranya sudah dijelaskan di blog ini

      Hapus
  12. A01 sudah di cetak tapi begitu buka login sekolah di data guru ndak ada.. padahal sudah jawab sekolah induk dengan benar

    BalasHapus
  13. Kenapa saya slalu gagal saat melakukan penyimpanan data verifikasi pegawai?

    BalasHapus
    Balasan
    1. ulangi lagi, cek koneksi internet, direfresh browsernya

      Hapus
  14. KALAU KLIK LANJUT TIDAK BISA PADA VERIVIKASI A01 APA SEBABNYA ..???

    BalasHapus
    Balasan
    1. aplikasi harus aktif terus, koneksi harus lancar

      Hapus
  15. pak. kami mau bertanya, kode formulir A01 didapat darimana? dan apakah kode formulir A01 sama dengan kode formulir A04?
    mohon petunjuknya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. kode formulir A01 ada di lembaran form A01 letaknya disebelah kanan atas berisi kode

      Hapus
  16. setiap tahun pemutkhiran data tapi tak ada realisasinya, berapa kali saya harus mengikuti pemutakhiran dan pemutakhiran, 2003 bukanlah waktu yang singkat dalam masa pengabdian saya di dunia pendidikan ( Guru ), untuk mendapat seEkor NUPTK buatan Manusia atau disebut OperatoR. lebih susah dan Pailit realisasinya dari pada Mengajuken Profosal Kepada Sang Kholik,( Alloh Swt.( 2003 sampai sekarang Hanya Nama Yang ada An. Zainuddin Kota Fakfak Papua Barat) Buat Admin. Sampaikan Salamku buat Operator NUPTK Pusat.Amanah kelak dimintai Tanggung Jawabnya.

    BalasHapus
  17. Email Lupa n kata sandinyapun lupa . solusinya bagaimana untuk masuk lahi ke Branda/ Login Sekolah.
    trima kasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. coba pake NPSN saja dan password, kalau lupa diingat-ingat dulu, kalau tidak ingat, lapor ke admin dinas untuk di reset akun sekolah

      Hapus
  18. pusing dengan NUPTK... jaringan internet kadang ngadat kapan jadinya...
    Admin skolahny jg ngga ada....

    bgamana solusinya, apakah langsung ke operator dinas.

    BalasHapus