\ Langkah-Langkah Verifikasi dan Validasi (VerVal) NUPTK 2013 di Padamu Negeri

Langkah-Langkah Verifikasi dan Validasi (VerVal) NUPTK 2013 di Padamu Negeri

Share on :
Assalamu’alaikum, rekan rodajaman. Adanya pemutakhiran data atau VerVal NUPTK 2013 melalui situs Padamu Negeri di http://padamu.kemdikbud.go.id atau di http://118.98.222.83/, menjadi kegiatan penting bagi semua PTK terutama operator sekolah, nah..kali ini saya coba rangkum langkah-langkah dan cara mengaktifkan NUPTK bagi PTK yang sudah memiliki NUPTK. Seluruh PTK yang memiliki NUPTK wajib melakukan verifikasi dan validasi atau verval ulang NUPTK 2013, karena jika tidak melakukan pemutakhiran data pada tahun 2013 ini, maka PTK tersebut dianggap tidak aktif.

Jika kita baca prosedur dan alur prosesnya di situs Padamu Negeri sebenarnya sudah jelas, namun mungkin masih ada yang bertanya-tanya bagaimana langkah/cara VerVal NUPTK 2013 dan apa yang harus dilakukan oleh PTK untuk VerVal NUPTK 2013. Khusus operator sekolah harus lebih memahami, karena kegiatan ini nantinya akan banyak melibatkan operator sekolah walaupun PTK juga harus secara mandiri melengkapi datanya secara online. Nah..berikut ini langkah-langkah yang dilakukan oleh operator dan atau PTK ....

Langkah 1 : Pengambilan dan Penyerahan Formulir A01, A02, A03, A04
  • Masing-masing PTK mengunduh formulir di http://padamu.kemdikbud.go.id, cara cek NUPTK dan unduh formulir, dapat dilihat DISINI
  • Untuk Kepala Sekolah, Guru, dan Tenaga Kependidikan ada 3 kemungkinan formulir yang dihasilkan, yaitu formulir A01, A02, atau A03, tergantung kelengkapan data NUPTK. Jika NUPTK sudah aktif di sekolah induk, maka akan mendapatkan formulir A01. Untuk Pengawas dipastikan hanya akan memperoleh Formulir A04.
  • Isi data pada formulir dengan lengkap, dilampiri Pas Foto Berwarna 4x6 1 lembar, Fotocopy Akte Kelahiran 1 lembar, Fotocopy Ijazah SD 1 lembar, Fotocopy Ijazah Terakhir 1 lembar, dan Fotocopy SK Pengangkatan.
  • Formulir yang sudah diisi harus benar-benar lengkap kemudian diserahkan kepada Admin/Operator Sekolah beserta lampirannya.
  • Admin/Operator Sekolah menerima formulir dari PTK, menyeleksi jenis formulir PTK, khusus formulir A01 akan ditangani langsung oleh operator sekolah, sedangkan formulir A02, A03 diteruskan dan diserahkan kepada operator Disdik Kabupaten.
Langkah 2 : Aktivasi Akun, Pencetakan Tanda Bukti VerVal dan Pengisian Formulir Secara Online

A.    Aktivasi Akun dan Tugas Operator Sekolah

  • Operator sekolah mendapatkan lembar aktivasi yang berisi User ID dan kode aktivasi melalui Dinas Pendidikan Kabupaten.
  • Jika baru pertama kali masuk, lakukan aktivasi terlebih dahulu dengan cara memasukkan User ID dan Kode Aktivasi, ikuti langkah-langkahnya dan lengkapi datanya.
  • Operator menerima formulir A01 dari PTK
  • Mengecek kelengkapan data, jika masih ada yg belum lengkap maka dikembalikan ke PTK untuk dilengkapi ulang.
  • Login di http://padamu.siap.web.id dan mencari data PTK berdasarkan "Kode pada Formulir" (contoh kode : 272FG426)
  • Jika data PTK tidak ditemukan dalam sistem, maka operator memberikan formulir A02 kepada PTK dan PTK menyerahkan kembali kepada Operator  Disdik Kabupaten.
  • Jika data ditemukan operator mencetak Tanda Bukti VerVal Lv.1 dan memberikannya kepada PTK.
  • Menunggu proses verifikasi dan validasi formulir PTK A02 dan A03 oleh Disdik Kabupaten yang akan diproses menjadi formulir A01.
  • Menerima formulir A01 dari PTK yang sudah diverifikasi Dinas Pendidikan Kabupaten, memprosesnya dan mencetak Tanda Bukti VerVal Lv.1
B.    Aktivasi Akun dan Tugas PTK
  • PTK yang sudah mengisi dan menyerahkan Formulir A01 ke Operator Sekolah, akan mendapatkan Tanda Bukti VerVal Lv.1.
  • Pada lembar VerVal Lv.1 terdapat Kode Aktivasi.
  • Jika pertama kali masuk, PTK harus mengaktivasi akunnya secara mandiri secara online di http://padamu.siap.web.id dengan memasukkan User ID dan Kode Aktivasi.
  • Setelah berhasil login, PTK selanjutnya melakukan pengisian data rinci NUPTK, melengkapi Formulir isian EDS (Evaluasi Diri Sekolah)
  • Setelah data dilengkapi, PTK mengunduh berkas isian dan mencetak kode VerVal Lv.2 dan menyerahkannya ke Operator Sekolah atau Operator Kabupaten untuk diproses lebih lanjut.
C.    Aktivasi Akun dan Tugas Operator Dinas Pendidikan Kabupaten
  • Memberikan lembar aktivasi akun kepada Sekolah di wilayahnya.
  • Menerima Formulir A02/A03/A04 dari PTK. PTK yang mendapatkan Formulir A02 karena dianggap tidak aktif di sekolah induk, sedangkan PTK yang mendapatkan Formulir A03 adalah PTK yang dianggap berada di sekolah induk tetapi belum diverifikasi. Formulir A04 hanya untuk Pengawas Sekolah.
  • Operator melakukan aktivasi akun, kode aktivasi akun yang diterima dari LPMP digunakan untuk login di http://padamu.siap.web.id
  • Memproses Formulir A02 dan A03 dari PTK dan Formulir A04 dari Pengawas, mengecek kelengkapan data, jika masih ada yang belum lengkap maka dikembalikan ke PTK, kemudian
  • Melakukan login http://padamu.siap.web.id, mencari data PTK berdasarkan kode di formulir, melakukan verifikasi terhadap sekolah induk, kemudian mencetak Formulir A01 dan memberikannya kepada PTK yang menyerahkan Formulir A02 dan A03 tersebut untuk diproses di tingkat sekolah oleh Operator Sekolah.
  • Mencetak dan memberikan Tanda Bukti VerVal Lv.1 kepada PTK yang menyerahkan Formulir A04 (Pengawas Sekolah).
Langkah 4 : Verifikasi dan Validasi (VerVal) Formulir Online dengan Berkas
  • Alur ini dilakukan oleh operator sekolah dan operator dinas pendidikan setelah menerima Pengajuan VerVal Lv.2 berupa kode VerVal dari PTK
  • Setelah melakukan verifikasi dan validasi hasil isian PTK, operator memberikan Tanda Bukti VerVal Lv.2 kepada PTK. Dengan ini berarti NUPTK yang bersangkutan dinyatakan Permanen Aktif.
Wah..panjang juga prosesnya ya.. tapi kalau kita pahami langkah dan tugas yang harus dilakukan oleh masing-masing PTK, operator sekolah, dan operator dinas pendidikan, mudah-mudahan proses pemutakhiran dan aktivasi NUPTK dapat berjalan dengan lancar. Demikian yang dapat saya sampaikan mohon koreksi jika ada kesalahan, terimakasih, salam persahabatan.


Anda sedang membaca artikel yang berjudul Langkah-Langkah Verifikasi dan Validasi (VerVal) NUPTK 2013 di Padamu Negeri. Silakan tinggalkan komentar atau sebarkan jika artikel Langkah-Langkah Verifikasi dan Validasi (VerVal) NUPTK 2013 di Padamu Negeri ini menarik dan bermanfaat, namun jangan lupa untuk meletakkan link postingan Langkah-Langkah Verifikasi dan Validasi (VerVal) NUPTK 2013 di Padamu Negeri sebagai sumbernya. Terimakasih (Ttd : Agus Fanani)

66 comments:

  1. kalau pengajuan NUPTK baru pake yang mana pak,,,, firzan_syahreza@ymail.com/
    fb Zen Zi Nedin

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pengajuan NUPTK baru bagi PTK yang belum memilikinya akan dibuka mulai hari Senin tanggal 24 Juni 2013. Syarat dan ketentuan pengajuan NUPTK baru dimaksud akan diinformasikan dalam waktu dekat

      Hapus
  2. belum bisa login PTK eh pak ..
    ane coba klik tombolnya gak aktif

    BalasHapus
  3. bagaimana bisa login pak, sementara kami belum menerima lembar aktifasi akun dari dinas kabupaten, apakah kami dari ops yg harus jemput bola atau memang belum ada terkirim ke dinas kab.
    ops SDN 1 Maluk kab. Sumbawa Barat NTB.
    sekian terimakasih dan mohon pencerahannya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. tunggu saja..waktunya masih lama kok sampai 30 September 2013, jadi tenang saja gak usah resah

      Hapus
    2. SANGAT MEMBANTU, MAKASIH INFONYA PAK...

      Hapus
  4. Kami sudah mengunduh formulir sesuai dengan ketentuan yang ada pada proses verval nuptk, dan kami mencoba mengirimkan formulir tersebut sekaligus untuk meminta akun sekolah, namun jawaban dari dinas kab katanya belum siap, bagaimana ini, ???? kapan yach siapnya.....??????

    BalasHapus
  5. Kami mencoba verval nuptk pada http://simpadamu.siap.web.id/20518682#!/pegawai/verifikasi. Namun data pendidik tidak muncul, padahal sudah kami isikan pada siap-online. Apakah prosesdur kami sudah benar? Terimakasih pak

    BalasHapus
  6. Pak teman ku ada yg sudah mencoba aktivasi tapi gagal, terus di klik batal mendaftar, akibatnya datanya ilang semua tuh. dicoba lagi tetap nggak bisa. bagaimana ini? tolong donk.

    BalasHapus
  7. saya operator sekolah, bagaimana cara melakukan agar bs mengeluarkan bukti VerVal Lv 1

    BalasHapus
  8. ya saya juga agak bingung, bagaimana cara melihat bukti verval 1?

    BalasHapus
  9. Semua itu Kuncinya adalah pada Diknas... jika operator sekolah segera diberi kode aktivasi sekolah... akan sangat membantu.

    BalasHapus
  10. formulir ao1 sudah di dapat n di isi oleh ptk tapi cara untuk mengentrinya belum bisa mohon bantuan dengan segera,trim lindawati,SDN 263 Palembang

    BalasHapus
  11. pak saya sudah masuk aktivasi akun PTK , tapi yang keluar kok akun sekolah bukan akun saya, bagaimana ini >>>>>

    BalasHapus
  12. sy sdh mengisi EDS dan Data Rinci tp knp bintang saya tdk bertambah tetap saja dua, tolong pak bantuannya >>>>

    BalasHapus
  13. Kenapa data ptk tidak ditemukan pada siap online tersebut?? apa data ptk kita ketik atau input dulu satu persatu?? pencerahannya

    BalasHapus
    Balasan
    1. data yang ada di siap online, yang sudah diverifikasi sekolahnya, PTK yang dapat A01 otomatis ada dalam daftar

      Hapus
  14. SAYA OPERATOR SEKOLAH, BAGAIMANA CARA MEGELUARKAN BUKTI VerVal Lv. 1

    BalasHapus
  15. sy operator sekolah yg sudah menerima lembar aktivasi n udah mengisi sesuai langkah langkahnya,tpi nyampai lngkah ke 5 n klik simpan data tersebut hilang entah ke mana n sya mulai dari awal lagi di balas "maaf user sudah melakukan aktivasi,trus bagaimana cara meneruskannya n cara mendapatkan formulir A01 MOHON PENJELASANYA mkasiih

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalau sudah aktivasi, coba langsung login saja dengan password yang sudah dibuat, kalau lupa password lupa minta direset oleh admin dinas

      Hapus
  16. Tati.Arie.
    sy oprator sklh sdh mengentri data A01 dan selesai . kemudian sy mengentri data selanjutnya(verval 2 )tapi ada kesalahan pada A01 ( tahun Izajah ).
    apakah bisa dperbaiki bgmn caranya mas...

    BalasHapus
    Balasan
    1. o..bisa donk, kan data bisa diedit, di daftar PTK, klik nama PTK, klik tanda panah di sebelah kanan

      Hapus
  17. mohon di jelaskan arti dari kode Verval S01a/b,S02a/b,S03a/b,S04a/b dst .....
    maksud dari kode tersebut apa, sy kesuulitan dan bingung.

    BalasHapus
  18. Snggh Membingngkan,,,,,,,
    Sudah cukup dibingungkan dengan datangnya DAPODIK skarang. tambah lagi......

    BalasHapus
    Balasan
    1. sebetulnya sangat mudah klo dipelajari panduannya dengan benar, sya juga belajar otodidak, belajar sendiri, bahkan minta akun dan kode aktivasinya langsung tanpa panduan oprator hanya membaca dari panduan,klo rekan-rekan butuh bantuan bisa kontak 082129853380

      Hapus
  19. saya telah melakukan aktivasi ptk pada program padamu negeri. tp saat login ptk gak bisa aktif dan melakukan aktivasi lanjutan. email dan password saya lakukan kemarin tidak dikehaui lagi.

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalau lupa password PTK minta reset ulang password ke operator sekolah

      Hapus
  20. saya tidak bisa menambah daftar siswa baru pada daftar siswa.aplikasi menjawab. maaf saat ini aplikasi anda tidak bisa menambah siswa baru ulangi beberapa saat lagi.setelah diulang sampai beberapa kali jawaban dari aplikasi masih tetap.mohon bantuannya.
    balas.Trim

    BalasHapus
  21. Kenapa harus selalu verifikasi dan validasi padahal tiap bulan data guru selalu dikirim ke diknas

    BalasHapus
  22. bagaimana caranya memvalidasi dan meverifikasi NUPTK sedangkan kami tidak ada pemberitahuan dari disdik di wilayah kabupaten maupun kecamatan apa ini kesalahan kami pak

    BalasHapus
    Balasan
    1. ikuti perkembangan info Padamu Negeri, ikuti instruksi instansi terkait

      Hapus
  23. kalo reset akun caranya gmn pak... mohon pencerahannya...
    http://zamahwae.blogspot.com/

    BalasHapus
    Balasan
    1. reset akun apa ya, kalau reset akun PTK ke operator sekolah, kalau akun sekolah ke admin dinas

      Hapus
  24. tujuan kegiatan ini baik,mari kita bekerja ikhlas demi rekan-rekan kita agar dapat bertugas menyiapkan GENERASI PENERUS yang UNGGUL dengan sebaik-baiknya. Bangsa ini membutuhkan BAPAK IBU semuanya ,bangsa ini menantikan kiprah perjuangan ANDA ! MARI BERGANDENG TANGAN BEKERJA BERSAMA-SAMA :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalo uda ngisi data rinci dan udah selsai cetak verval 1 kok tetap saja masih bintang 2?

      Hapus
    2. SABAR BRO NASIB KITA SAMA,MUNGKIN BINTANG KITA JATUH DI BUMI YANG LAIN JADI HARUS DI TUNGGU KEMBALINYA

      Hapus
  25. nings
    saya sudah memasukkan data PTK A01 tapi saat simpan gagal terus, lalu tak keluarkan saat masuk lagi ke verval PTK ternyata nama PTK yang bersangkutan sudah tidak ada , bagaimana caranya padahal PTK tersebut belum tercetak bukti verval 1nya? mohon bantuannya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. cek koneksi internetnya, kalau gagal ulangi lagi

      Hapus
  26. Apa gak perlu pake sosialisasi ya?

    BalasHapus
  27. gimana caranya menghapus data PTK secara permanen? saya admin sekolah. TQ :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. kenapa harus dihapus permanen, maksud dihapus permanen apa, kalau PTK tidak diverval nanti kan terhapus sendiri, biarkan saja

      Hapus
  28. BAGAIMANA CARANYA MENGGANTI FORMULIR A03.SEDANGKAN SAYA UDAH MASUK MAU MASUK D LEVEL 2.TAPI FORMULIR A03 ILANG.SYA MAU MENGGANTI TAPI TIDAK TAU CARANYA,MOHON BANTUANNYA

    BalasHapus
    Balasan
    1. cari arsipnya, kan sebelum dicetak disimpan di komputer file PDF

      Hapus
  29. dimana saya harus mengunduh formulir A01? soalnya, ketika saya masuk ke situs padamu negeri saya hanya menemukan link unduh untuk formulir A05 dan A06. Terimakasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. layarnya digulung ke bawah pak, nanti ada kota untuk memasukkan NUPTK dan kota/kabupaten

      Hapus
  30. mas mau tanya. sewaktu saya aktivasi sekolah saya, nama kepsek belum lengkap jadi saya langsung membatalkan aktivasi. tapi setelah saya melakukan aktivasi kembali, ada peringatan bahwa user sudah melakukan aktivasi. tapi sewaktu saya login menggunakan user id dan pasword ternyata gagal terus menerus. kalau yang salah pasword pasti ada peringatannya, tapi ini tidak ada peringatan, cuman gagal loading terus. mohon pencerahannya mas. makasih.

    BalasHapus
  31. Pak saya membantu bapak saya untuk membuat nuptk nya jadi permanen, beliau merupakan guru SMP, saya udah aktivasi username dan buat password, lalu saya login disitu ada 4 tahap
    ke-1 Verval lv 1 data dasar
    ke-2 Mengisi angket EDS
    ke-3 Mengisi data rinci
    ke-4 verifikasi data anda
    saya lihat Verval lv 1 sudah terisi smua, saya lanjut mengisi langkah ke-2,dan ke-3 lalu saya klik "cetak ajuan" saat langkah ke-4, lalu muncul page yg memperlihatkan "Resume Data saya sebagai PTK", kemudian saya ceklis pernyataan dibawahnya, saya cetak & simpan, setelah itu di ;angkah ke-4nya tertulis
    (4) Verifikasi Data Anda
    Data Anda "sedang diproses" oleh Admin

    sudah berhari hari seperti itu, padahal bapak saya mengatakan semestinya ada form yg harus diisi lg untuk melanjutkannya, lalu saya browse internet dan saya yakin itu "Surat Ajuan Verifikasi dan Validasi PTK"
    nah yg menjadi pertanyaan itu surat didapat darimana ya Pak?
    Terima kasih, saya sudah bingung.

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalau sudah sampai tahap 4 isi data rinci terus cetak ajuan verval level 2 (surat S03a), surat S03a diberikan ke admin sekolah untuk diperiksa berkasnya dan admin mencetak S04a (tanda bukti verval lv 2) dan S07a (pakta integritas) baru berubah jadi bintang 3. tugas PTK sudah selesai

      Hapus
  32. Mau entri/masukin data-data formulir A01, semuanya bisa di ketik/di pilih tapi tahun kelahiranya nya ga muncul euy..... hikz, hiks. Dari kemarin ku tunggu... kirain gangguan internet. Tapi kog sampe berhari-hari. Gmna donk?? Bantuin gw... Gw operator sekolah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. cek koneksi internet, coba keluar dan masuk lagi, coba refresh browser

      Hapus
  33. pak saya kmaren unduh formulir, yang keluar AO1, tapi karna SK tugas saya di TK negeri, menurut dinas saya harus mengunduh AO2, tetapi saya sudah terlanjur memasukkan data dari akun TK swasta tempat saya bekerja....
    dan saya sudah dapat bintang 1
    dan saya tidak bisa mengunduh AO2
    trus bagaimana kira2 solusinya ya?
    balas

    BalasHapus
    Balasan
    1. minta admin sekolah membatalkan aktivasi akun kembali ke bintang nol

      Hapus
  34. Kog username admin sekolah kami gak dikenal, distu di peringatin klo hanya sekali blh diposting, gmana cara gantinya tuh, jadi g dpt subdomainnya

    BalasHapus
  35. kami sekarang sudah di bintang 2 dengan mengisi eds. selanjutnya ke bintang 3 tidak bisa. mohon masukannya. trims

    BalasHapus
    Balasan
    1. cara ke bintang 3, setelah isi eds, isi data rinci, cetak S03a, serahkan ke operator,operator mencetak S04a dan S07a, nanti bintang berubah menjadi 3

      Hapus
  36. Pg pak, sy udah mendapat Tanda Bukti Verval Level 1 dari Admin Sekolah. stelah sy memasukan NUPTK dan Kode Aktivasi yang ada di tanda Bukti tersebut tidak bisa login untuk melanjutkanx. gimana solusinya, pak?

    BalasHapus
    Balasan
    1. tanda bukti verval level 1 adalah surat aktivasi akun, lakukan aktivasi akun, klik tombol aktivasi akun masukkan NUPTK dan kode aktivasi, lihat data, buat password baru..lalu login dengan pasword baru

      Hapus
  37. kalau sudah isi S02c tuk selanjutnya apa yang harus sya lakukan sebagai operator sekolah..??? mohon penjelasannya pak

    BalasHapus
  38. Assalammu'alaikum pak..
    saya sdh selesai menyerahkan pengajuan data Fakta Integritasnya (S07) ke pihak operator Diknas dan mendapatkan S08a tapi masih berupa "page id" belum berupah ke NUPTK. mohon solusinya untuk langkah berikutnya pak..
    terimakasih.. wassalam

    BalasHapus
  39. selamat sore para pak. saya operator sekolah,, sesuai dengan petunjuk data guru dan data siswa saya sudah siap mengentri. nah sekarang aq gak bisa selesaikan verval kepala sekolah,,, mohon bantuannya balas

    BalasHapus
    Balasan
    1. kepala sekolah bisa isi eds kalau semua PTK sudah isi EDS dan 30 siswa isi eds
      kepala sekolah bisa verval lv 2, jika semua PTK sudah bintang 4

      Hapus
  40. pak,, gimana caranya supaya dapat mencetak s04a,,,, ? dan kenapa kok berkas pemeriksaan verval level 2 kosong,, sedangkan para ptk sudah memiliki bintang 3, dan hanya kepala sekolah yang bintang 2,. mohon pencerahannya ,.

    BalasHapus